wklgr9lUk77oMk94ROdmPxPMIRP2cfDBiNTDThQf

Followers

5 Rekomendasi Handphone Xiaomi Spek Maksimal Harga Minimal


 

Halo sahabat Dynakom kali ini admin mau berbagi info nih.. 5 Rekomendasi Handphone Xiomi Spek Maksimal Harga Minimal...  admin sengaja berbagi info ini karna sekarang sedang maraknya handphone xiomi ini dipasaran sekarang..

Pada beberapa tahun terakhir xiaomi telah menjadi salah satu vendor yang terkenal di indonesia . Xiaomi menjajakan smartphone canggih dengan harga terjangkau di pasar indonesia sehingga menjadi unggul dari pesaingnya. Untuk menjaga eksistensinya pada tahun ini xiaomi menghadirkan beberapa smartphone dengan kualitas canggih namun dijual dengan harga murah. Berikut 5 HP Xiaomi dengan spesifikasi maksimal dijual dengan harga minimal :


1.      Xiaomi Redmi 5A (900 Ribuan)

 

Xiaomi Redmi 5A hadir di tahun 2018 dengan spesifikasi paling maksimal dikelasnya namun dijual dengan harga sangat murah yaitu 900 ribuan saja. Xiaomi Redmi 5A ditanam dengan chipset Snapdragon 425 dengan prosesor Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53 dan GPU Adreno 308. Pada sisi kamera Redmi 5A menawarkan kamera belakang 13 MP beserta kamera depan 5 MP. Sementara itu, ponsel ini dibekali RAM 2GB, memori internal 16GB, dan baterai dengan daya 3000 mAh. Ponsel cerdas ini tampil dengan layar 5 Inch serta dengan OS Android 7.1.2 (Nougat) yang biasanya hanya dimiliki oleh ponsel seharga 2 jutaan ke atas.


2.      Xiaomi Redmi Y1 Lite (1,5 Jutaan)

 

Dibanderol dikisaran harga 1,5 jutaan, Redmi Y1 Lite hadir dengan performa canggih. Ponsel ini ditanam chipset Snapdragon 425 dengan prosesor Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53. Sementara disisi penyimpanan , ponsel ini memiliki RAM 2GB dan memori internal 16GB. Ponsel ini juga berjalan dengan sistem operasi Android 7.0 (Nougat) serta baterai berkapasitas 3080 mAh. Kamera belakang ponsel ini 13 MP yang mampu merekam video dengan kualitas full HD 1080p dan kamera depan 5 MP untuk ber-selfie.

 
3.      Xiaomi Redmi 5 (1,6 Jutaan)

 

Redmi 5 mempunyai layar 5.7 inci dilengkapi dengan fitur fingerprint dan fast charging . Pada sisi kamera ponsel berdaya 3300 mAh ini menawrarkan kamera belakang 12 MP beserta kamera depan 5 MP. Ponsel ini hadir dengan OS Android 7.1.2 (Nougat) dan ditanam chipset Snapdragon 450 dengan prosesor Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 Adreno 506. Sementara itu, ponsel ini juga hadir degan dua varian yaitu ROM 32GB dan RAM 3GB atau ROM 16GB dan RAM 2GB.


4.      Xiaomi Redmi Note 5A (1,7 Jutaan)

 

Dijual dengan harga 1,7 Jutaan Xiaomi redmi Note 5A mengandalkan kamera yang canggih yaitu kamera belakang 13 MP beserta kamera depan 16 MP serta ditanam chipset Snapdragon 435, prosesor Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53,Adreno 505. Xiaomi redmi Note 5A hadir dengan dua varian, yakni dengan ROM 64GB dan RAM 4GB atau ROM 32GB dan RAM 3GB. Ponsel Xiaomi ini sudah memiliki jaringan 4G LTE dan dibekali dengan fitur fingerprint .


5.      Redmi 5 Plus (2,1 Jutaan)

 

Ponsel ini ditanam chipset Snapdragon 625, prosesor Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53, serta didukung dengan GPU Adreno 506. Hadir dengan layar cukup besar yakni 5.99 inci , ponsel ini berjalan pada sistem operasi Android 7.1.2 (Nougat). Untuk memorinya sendiri, ponsel ini menyediakan dua varian yakni ROM 64GB dan RAM 4GB atau ROM 32GB dan RAM 3GB. Sedangkan disisi kamera Redmi 5 Plus memiliki kamera selfie 5 MP dan kamera belakang 12 MP yang dilengkapi dengan fitur phase detection autofocus, dual-LED dual-tone flash, HDR. Hebatnya lagi ponsel ini memiliki fitur fingerprint dan juga fast charging yang dapat menambah sensasi dan menjadi nilai tambah ponsel canggih ini dibandingkan type lainnya.
Related Posts
SHARE

Related Posts

Subscribe to get free updates

1 comment

Post a Comment