Pentingnya membersihkan laptop anda.
Laptop merupakan salah satu sumber bakteri yang cukup besar di dalam
kehidupan anda. Dinyatakan dalam Wall Street Journal bahwa keyboard yang
dimiliki oleh laptop anda merupakan salah satu bagian yang menjadi
sumber bakteri terbesar dari laptop. Selain itu mouse dan juga bagian
lain yang sering anda sentuh juga menjadi bagian yang memiliki banyak
bakteri yang mengintai kesehatan anda. Untuk anda yang ingin menghindari
ragam penyakit baik untuk laptop atau untuk diri anda. Berikut ini
adalah tips yang bisa kami berikan untuk membersihkan laptop anda.
Membersihkan Keyboard
Bagian keyboard pada laptop bisa dibersihkan dari debu dan kotoran
dengan cara yang mudah. Pertama gunakan dryer atau udara bertekanan
ringan pada sela-sela keyboard. Hal ini bertujuan mengangkat kotoran dan
debu yang ada disela-selay keyboard. Setelah itu, gunakan bulu gepeng
untuk membersihkan keyboard dari debu atau kotoran. Anda juga bisa
mengguaka cairan khusus yang difungsikan membersihkan keyboard laptop.
Cairan ini bisa Anda beli dipasaran beserta bulu gepeng dan juga dryer
khusus untuk membersihkan laptop.
Membersihkan Bagian Dalam Laptop
Bagian dalam laptop yaitu fan, body, heatsink dan juga ventilasi sangat
mudah terkena kotoran dan debu. Untuk membersihkan bagian ini Anda bisa
memanfaatkan jasa perawatan laptop. Pada umumnya, debu yang menempel
pada bagian dalam laptop bisa menimbulkan efek yang tidak maksimal pada
kinerja laptop. Jika debu dan kotoran tetap dibiarkan pada bagian dalam
laptop, hal ini bisa merusak laptop dan pastinya Anda harus mengganti
bagian-bagian dalam yang rusak. Karena itu, cara yang aman membersihkan
bagian dalam laptop adalah dengan memilih jasa maintenance laptop.
Membersihkan LCD Laptop
Selain membersihkan laptop yang anda miliki, salah satu bagian lain yang
tidak kalah pentingnya untuk dibersihkan adalah bagian LCD dari laptop
anda. Bagian LCD dari laptop ini bisa dibersihkan dengan menggunakan
dengan 2 langkah. Berikut ini adalah langkah pembersihannya.
- Membersihkan debu kotoran di LCD
Langkah pertama membersihkan laptop bagian LCD nya adalah dengan
membersihkan debu dan kotoran yang ada di layar LCD anda. Untuk
membersihkan layar dari debu dan kotoran ini yang bisa anda lakukan
adalah membersihkannya dengan menggunakan spray angin. Anda bisa
menggunakan jenis spray yang cukup kuat untuk memastikan bagian LCD
benar-benar bebas dari debu.
- Membersihkan layar LCD dengan cairan pembersih
Langkah selanjutnya adalah untuk membunuh bakteri yang hidup di layar
laptop anda. Meskipun jarang di sentuh, layar LCD juga perlu dibersihkan
secara kimia. Untuk membersihkan laptop
ini kami akan memberikan resep pembuatan cairan pembersihnya. Untuk
membuat cairan pembersih layar laptop yang bisa anda lakukan adalah
mencampurkan cuka putih dengan air destilasi dengan perbandingan 1 : 1.
Cairan ini kemudian dimasukkan ke botol spray lalu di semprotkan ke
sebuah lap pembersih. Setelah itu lap pembersih yang sudah lembab dapat
di sapukan pada bagian LCD laptop anda.
Ketika membersihkan layar laptop ini anda pastikan juga laptop anda
dalam keadaan mati untuk menghindari hal yang tidak diinginkan pada
laptop anda pada saat kegiatan membersihkan laptop
ini dilakukan. Untuk jenis kain lapnya, jenis kain lap yang bisa anda
gunakan adalah kain lap microfiber yang akan membantu anda untuk
membersihkan dengan lebih baik dan lebih teliti. Jangan lupa juga
menyeka bagian luar laptop anda untuk membersihkan laptop secara keseluruhan.
Post a Comment
Post a Comment